PISAH SAMBUT KEPALA DINAS PERDAGANGAN KOTA YOGYAKARTA

 

Drs. Yunianto Dwisutono dan istri, Veronica Ambar Ismuwardani, S.I.P. (foto: Dinas Perdagangan)

perdagangan.jogjakota.go.id – Acara Pisah sambut Kepala Dinas  Perdagangan Pada hari Jum’at, 27 Mei 2022 Pukul 14.30 wib bertempat di ruang Ekraf dan Roof Top Pasar Prawirotaman Lt.4 berlangsung meriah. Hadir dalam acara tersebut, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Drs. Yunianto Dwisutono beserta istri, Pejabat Struktural dan Pejabat Fungsional Kelompok Substansi, staf serta Lurah Pasar Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta.

 

Sambutan yang pertama dari Jalaludin, S.Sos.M.Si., yang menjabat sebagai Sekretaris Dinas Perdagangan. Jalaludin berterima kasih kepada Yunianto Dwisutono atas arahan, bimbingan dan persahabatan yang selama ini sudah terjalin baik. Dalam pesan yang disampaikan, ia berkata, ”Tetap ingat kami dan senantiasa menjaga silaturrahmi. Semoga Bapak (panggilan akrab,red)  sekeluarga sehat dan suskses selalu.”

Ada Motto yang disampaikan kepada mantan kadis perdagangan dan kadis baru, “Pisah dengan Senyum dan Kenangan Indah, Sambut dengan Semangat dan Harapan Baru”. Jalaludin menyampaikan bahwa perpisahan dengan Yunianto Dwisutono diwarnai dengan senyum dan kenangan indah dan menyambut Veronica Ambar Ismuwardani dengan semangat dan harapan baru. “Kami berdoa agar Bapak dapat lebih sukses di tempat kerja baru,” ujarnya.

 

Sambutan yang kedua dari  Drs.Yunianto Dwisutono Kepala Dinas Perdagangan sejak Tanggal 4 Januari 2021 sampai 12 Mei 2022 yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan  Tahun  2019 -2022, dan kini menjadi Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat,  TMT 13-05-2022.

Yunianto berharap sekaligus yakin Veronica Ambar akan  mengembangkan program yang selaras dengan program-program Perdagangan di Yogyakarta dan mampu menangani permasalahan-permasalahan yang ada demi perkembangan dan kemajuan di sektor perdagangan dan demi terwujudnya kesejahteraan Pedagang khususnya dan masyarakat pada umumnya.  Isu-isu strategis urusan perdagangan seperti meningkatnya persaingan usaha sektor perdagangan lokal dan nasional, baik dari layanan perlindungan konsumen, dan tertib administrasi, akses distribusi bahan pokok termasuk juga pengembangan sistem teknologi informasi sebagai sarana pengelolaan manajemen sektor perdagangan. Dengan dipimpinnya Dinas Perdagangan oleh seorang Ibu Veronica Ambar, semoga bisa melanjutkan  rencana dan program kegiatan di sektor perdagangan termasuk kegiatan Dharma Wanita yang belum terlaksana dan semoga pelayanan  rekan-rekan keluarga besar dinas perdagangan terhadap  pedagang/masyarakat akan lebih baik lagi dari sebelumnya.

 

Sambutan terakhir  dari Veronica Ambar Ismuwardani, Kepala Dinas  Perdagangan yang   mulai bertugas sejak Tanggal 13 Mei 2022, sebelumnya ia menjabat sebagai Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan. Veronica Ambar menyatakan bahwa sebelumnya ia tidak tahu sehingga menggantikan Bapak Yunianto Dwisutono di Dinas Perdagangan. Tentunya isu strategis lingkup Dinas Perpustakaan dan Kearsipan sangatlah berbeda dengan isu strategis  di Dinas Perdagangan. Program-program yang ada Dinas  Perdagangan Kota Yogyakarta sudah berjalan dengan baik, maka pertahankan dan ditingkatkan. Saya ucapkan selamat kepada Bapak Yunianto Dwisutono, bahwa keberhasilan selama ini, tentunya tidak lepas dari kerja sama, kerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas dan dilandasi dengan keyakinan bahwa yang dilakukan selama ini adalah sebuah kebaikan,  ”ujarnya.

Dalam guyonan, Veronica Ambar mengungkapkan kepada segenap rekan Dinas Perdagangan, ”Suka tidak suka kehadiran saya, harus terima. Bagi yang tidak suka, tolong disimpan di dalam hati.” Guyonannya disambut riuh dengan satu kata, “Semangat!” menandakan bahwa keluarga besar Dinas Perdagangan menyambut hangat atas kehadiran seorang “Ibu” Veronica Ambar.

 

Kemudian acara dilanjutkan dengan penyerahan plakat dan bingkisan kenang-kanangan dari rekan-rekan Dinas Perdagangan yang diserahkan oleh Sekretaris Dinas Perdagangan kepada Yunianto Dwisutono dan penyampaian kesan dan pesan dari beberapa rekan Dinas Perdagangan;

 

Benedik Cahyo Santosa, S.I.P., Kabid Bimbingan Usaha Promosi dan Kemitraan: “Bagi kami beliau adalah guru kami, bapak kami sekaligus sahabat kami.”

 

Lingga: “Kenangan kebersamaan saat saya menjadi operator, sedangkan Bapak selaku kadis bersama kru melakukan kegiatan screening perencanaan pasar Prawirotaman dan saya berterima kasih kepada Bapak atas support terhadap saya dan  terhadap rekan-rekan lainnya.”

 

Agus Purnomo, S.I.P., M.I.P., Kepala Upt Pasar Satwa dan Tanaman Hias Yogyakarta: “Saya mengenal Bapak  sejak saya masih di UPT Malioboro sering menerima arahan  bahkan  di Dinas Perdagangan saya masih berkoordinasi dan konsultasi yang sifatnya teknis dan non teknis untuk kemajuan Pasar Satwa dan Tanaman Hias Yogyakarta (PASTY).”

 

Udiyitno- Lurah Pasar Beringharjo Timur: “Bapak sosok yang mudah mumpuni dan tidak membedakan pejabat rendah selaku Lurah Pasar yang senantiasa kami bisa juga mendapatkan arahan dari beliau.”

            Acara ditutup dengan santap hidangan sore dan foto bersama. (Aisyah)

 

Foto Drs. Yunianto Dwisutono bersama Pejabat Struktural dan Pejabat Fungsional Kelompok Substansi Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta- 

 

Foto Drs. Yunianto Dwisutono bersama Lurah Pasar sekota Yogyakarta Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta